Thursday , May 2 2024
Home / Sport & Health / Ketua KONI Apresiasi Podsi Kampar Selenggarakan Dragon Boot Tingkat Internasional 

Ketua KONI Apresiasi Podsi Kampar Selenggarakan Dragon Boot Tingkat Internasional 

KAMPAR, BerkasRiau.com – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) kabupaten Kampar memberikan apresiasi kepada Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Kampar mengadakan kegiatan Dragon Boot tingkat internasional.

Perhelatan Dragon Boot yang akan dilaksanakan 0ada 18-21 Juli 2019 di Danau Rusa, Kecamatan XIII Koto Kampar merupakan pestifal terbesar, diikuti 12 negara peserta, katanya Ketua KONI Kampar, Abdul Gafar, Rabu (26/6/2019).

Disampaikan, event akbar ini direncanakan diikuti 12 negara antara lain, Australia, Brunei Darussalam, Canada, China, Hongkong, Kenya, Malaysia, Philippines, Singapura, Amerika Serikat, Taiwan dan Indonesia.

“Kita merasa bangga, event internasional ini pertama diadakan di Kampar”, ungkapnya.

Kita berharap, kegiatan ini sukses terselenggara. Walaupun waktu persiapan sangat tebatas, katanya. (Syailan Yusuf).

print