Wednesday , October 16 2024
Home / Daerah / PEKANBARU / Diskepatang Pekanbaru,Alek Kurniawan: “I Like Monday

Diskepatang Pekanbaru,Alek Kurniawan: “I Like Monday

PEKANBARU,BerkasRiau.com— Semua pasti sudah akrab dan tidak asing lagi dengan istilah “I Don’t Like Monday”, sebuah ungkapan atau istilah yang menggambarkan bagaimana seseorang menyikapi datangnya hari Senin. Istilah yang bernada negatif karena memposisikan hari Senin sebagai awal minggu dengan rutinitas yang membosankan, pekerjaan yang menumpuk, dikejar-kejar deadline dan masih banyak lagi keluhan yang lainnya. Tapi tunggu dulu, sepertinya “I don’t like Monday” tak berlaku di Dinas Ketahanan Pangan Kota Pekanbaru terutama bagi Sang Kadis.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Pekanbaru, dengan semangat 45, pagi ini Alek Kurniawan, SP, M.Si dan tim sudah memulai aktivitasnya dengan terlibat langsung dalam rapat bersama konsultan perencana dalam melihat progress master plan ketahanan pangan yang sudah dimulai beberapa waktu terakhir. Bertempat di ruang rapatnya di Gedung Merah Putih, Jl. Cut Nyak Dien No. 1, pukul 08.30 WIB sesuai jadwal beliau didampingi Sekretaris, Kepala bidang ketersedian dan kerawanan pangan, Kepala Seksi Kerawanan pangan sangat antusias melihat progres rancangan dokumen strategis ini bersama tim akademisi dari Universitas Riau.

Setelah usai rapat, tim terbagi menjadi dua; Pertama Kadis bersama Kabid Ketersediaan dan Kerawanan Pangan beserta Kasi Karawanan pangan ditambah dengan Kasi Distribusi Pangan melakukan kunjungan lapangan ke Gapoktan Palas Sejahtera Kec. Rumbai dalam rangka optimalisasi pemanfaatan lahan 5 ha di Kel. Argo wisata yang telah di land clearing yang kedepannya akan dibangun sebuah Kawasan yang dinamakan Lokasi Cadangan Pangan Terintegrasi alias “siCANTIG”.

“Sesuai komitmen kita di awal, setelah di land clearing sebelum dibangun infrastruktur lainnya pada tahun depan, lahan ini akan dioptimalkan penanaman oleh masyarakat sekitar” Ucap Alek.

Sementara tim kedua dibawah koordinasi Sekretaris bersama Kabid Konsumsi dan Keamanan Pangan beserta tim turun melaksanakan kegiatan survey Calon Petani Calon Lokasi (CP/CL) untuk kegiatan APBN tahun 2021. Ada 3 Kelompok Wanita Tani yang disasar Sekretaris dan tim hari ini yaitu KWT Tapah, KWT Kaplingan Jaya dan KWT Kemuning.

Alek Kurniawan,SP, M.Si sudah hampir tiga bulan menjabat sebagai Nahkoda Dinas Ketahanan Pangan Kota Pekanbaru, bahkan belakangan ini beliau menjadi viral dengan bejibunnya kegiatan yang senantiasa diperbarui disetiap laman medsos Dinas Ketahanan Pangan Pekanbaru. Sebenarnya apa saja yang sudah dilakukan Ex. Sekretaris DPRD Kota Pekanbaru ini? Ternyata Sang Kadis menggarisbawahi bahwa timnya harus terlibat dalam setiap program kegiatan yang sudah ditetapkan. Untuk mempertegas itu semua; untuk optimalisasi suksesi visi misi DKP yang merupakan turunan dari misi ke-4 Walikota dan Wakil Walikota Pekanbaru 2017 – 2020 maka wujud nyatanya diturunkan dengan rencana aksi yang disebutnya: “Panca Cita Pangan”. Yuk kita kulik lagi Panca Cita Pangan ala Kadis Ketapang ini:

1. Perencanaan yang matang melalui Grand Master Plan Ketahanan Pangan yang terintegrasi

2. Penyediaan Database Pangan yang memadai dan terintegrasi

3. Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia

4. Inovasi

5. Penguatan Koordinasi dengan Instansi/ Pihak Terkait

Rupanya, Sang Kadis membeberkan filosofis organisasinya “sesuatu” yang pokok dalam mengelola organisasi. Figur atau kharisma seseorang tidak bisa terwariskan karena Ia akan pupus, karena figur dibatasi usia. Tetapi, sistem dapat diwariskan kepada beberapa generasi.

“Seperti kata Pak Walikota kepada kita; I’m not a Superman but We are super team karena We’re not born as a superman but of a super team” Cetus Alek

“Dengan bersama-sama kita bisa menggapai semuanya bahkan memiliki kemungkinan menjadi besar:I Like Monday”. Pungkasnya, Senin (5/10).

(Fauzan Ketapang/Af)

print