PEKANBARU, BerkasRiau.com – Direktorat Reskrim Umum Polda Riau Gelar Kegiatan Cipta Kondisi di Starcity Pekanbaru Jalan Sudirman (20/12).
Kegiatan Cipta Kondisi ini di bantu satker jajaran Polda Riau diantaranya jajaran Intel Polda Riau, Sabhara Polda Riau, Humas Polda Riau serta Provost Polda Riau dan juga dari jajaran Satuan Polisi Pamong Praja.
Dalam Giat Cipta Kondisi kali ini ada 7 orang berhasil diamankan petugas di lapangan karena tidak memiliki identitas lengkap.
Dari 7 orang yang berhasil diamankan dengan rincian diantaranya 2 orang pria berinisial AA (21), MS (26) dan juga 5 orang wanita berinisial RS (34), RN (25), IM (24), YL (26), IAL (20).
Selanjutnya 7 orang yang tidak memiliki identitas lengkap tersebut akan diserahkan ke Dinas Sosial untuk Pendataan lebih lanjut. (tnr).
Editor: Defrizal