Wednesday , October 16 2024
Home / Daerah / PEKANBARU / Normalisasi Sungai Bintungan, PUPR Pekanbaru Koordinasi dengan Pemkab Kampar

Normalisasi Sungai Bintungan, PUPR Pekanbaru Koordinasi dengan Pemkab Kampar

PEKANBARU,BerkasRiau.com — Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru terus melakukan koordinasi dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kampar, terkait normalisasi aliran Sungai Bintungan.

Pasalnya luapan dari aliran Sungai Bintungan yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Kampar, berdampak terhadap beberapa wilayah di Pekanbaru menjadi wilayah rawan banjir.

Salah satunya di beberapa wilayah di Jalan Suka Karya, dan Cipta Karya, Kecamatan Tampan.

“Kita dengan Kampar kemarin sudah berusaha koordinasi, terkait normalisasi Sungai Bintungan. Sungai Bintungan sendiri kan ada di Kampar,” ujar Kepala Dinas PUPR Kota Pekanbaru, Indra Pomi Nasution,Senin (6/7/2020).

Sementara Dinas PUPR Pekanbaru sendiri sudah melakukan upaya normalisasi sungai Bintungan yang berada di Pekanbaru.

“Yang di Pekanbaru nya sendiri kita sudah normalisasi, tapi belum normal, sehingga saya sudah koordinasi dengan Kampar untuk normalisasi sungai Bintungan,” jelasnya.

Indra menyebut, pihaknya akan terus berupaya dalam menangani permasalahan banjir di Pekanbaru. Menjelang masterplan pengendalian banjir rampung, pihaknya terus melakukan upaya normalisasi drainase dan anak sungai untuk mengatasi permasalahan banjir.

 

Sumber:Pekanbaru.go.id

print