ROHIL,BerkasRiau.com-Datuk Penghulu Kasang Bangsawan, Safril mengadakan kegiatan bakti sosial pembagian sembako ke warga yang kurang mampu di Kecamatan Pujud, yang dilaksanakan di Kantor Kepenghuluan setempat, Minggu (26/4/20).
Paket sembako tersebut, bantuan disalurkan oleh pemerintah daerah Rohil di bagikan ke warga yang terdampak perekonomian akibat pandemi COVID-19 di Rokan Hilir, Riau.
“Untuk persiapan mencegah dan memutus mata rantai penyebaran virus corona disease atau COVID-19. Pemda Rohil bagikan sembako ke warga,” terang Datuk Penghulu Safril yang didampingi istri besrta Upika.
Safril juga menyampaikan, dalam kegiatan pembagian sembako tersebut, Kepenghuluan juga mengadakan pembagian masker ke warga setempat. Pembagian bantuan itu dilakukan secara bersama Upika Kecamatan.
“Insya Allah kita sedang menyusun bantuan BLT sebanyak 100 KK selama 3 Bulan berturut turut, dengan sumber dari dana Desa untuk pencegahan Covid-19,” ucap Safril.
Safril mengharapkan, kepada warga masyarakat Kepenghuluan Kasang Bangsawan agar bisa menjaga lingkungan tetap bersih dan sehat serta mengurangi aktifitas ditempat umum dan keramaian.
“Mari membiasakan pola hidup bersih dan sehat, rajin mencuci tangan hingga bersih. Makan makanan bergizi dan rutin berolahraga untuk meningkatkan daya tahan tubuh,” sambung dia.
“Sesuai dengan intruksi Bapak Bupati Rokan Hilir kepada seluruh lapisan masyarakat mari kita sukseskan gerakan aman di rumah atau sehat di rumah bagian dari sosial distancing dan Physical distancing jauh lebih aman dan diharapkan bisa memutus mata rantai penularan dengan kesadaran ini penyebaran Covid-19 dapat dihambat,” ujar Datuk Penghulu Safril.(ton)