ROHIL,BerkasRiau.com– Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Riau memberikan dua belas unit kapal kepada empat kelompok nelayan dari Kecamatan Bangko dan Pasir Limau Kapas di Kabupaten Rokan Hilir.
“Empat kelompok nelayan yang mendapatkan bantuan itu dua kelompok dari Kecamatan Bangko, dan Pasir Limau Kapas dua kelompok juga. Jadi ada dua Kecamatan,” kata Kepala DKP Riau Herman Mahmud, saat dikonfirmasi, Senin (30/12/2019).
Ia menjelaskan, adapun dua belas unit kapal bantuan seperti kapal berukuran dibawah satu gross tonnage (GT) 10 unit, dan 2 unit kapal ukuran dua gross tonnage (GT). Kapal tersebut diberikan kepada kelompok nelayan setelah mereka yang mengajukan proposal bantuan kapal.
Herman mengatakan, kelompok nelayan yang mendapatkan kapal bantuan adalah kelompok nelayan cahaya baru, kemudian juga kelompok nelayan resetlemen, lalu kelompok nelayan hidup laut dan kelompok nelayan api api hijau.
“Peruntukan kapal yang dibagikan itu dibawah 1 GT sebanyak 10 unit untuk dua kelompok. Satu kelompok mendapatkan 5 unit kapal. Dan kapal 2 GT nya ada 2 unit untuk dua kelompok nelayan,” terangnya.
Dengan adanya bantuan tersebut, Herman berharap para nelayan yang tergabung dalam kelompok lebih terbantu, dan kapal dapat dimanfaatkan oleh nelayan dengan baik juga bisa meningkatkan hasil tangkapanya.
“Sebetulnya mereka meminta kapal lebih besar. Namun, karena keterbatasan anggaran. Kita akan anggarkan kembali untuk membantu nelayan. Mudah mudahan 2021 kapal yang lebih besar lagi,” ujarnya. (ton)