Tuesday , April 22 2025
Home / Nasional / Kapolsek Panai Tengah Didampingi Danramil 04/LB Gelar Apel Pasukan PAM Pemilu 2019

Kapolsek Panai Tengah Didampingi Danramil 04/LB Gelar Apel Pasukan PAM Pemilu 2019

Labuhanbatu, BerkasRiau.com – Apel gelar pasukan ops mantap brata toba 2018, pada Sabtu (23/3/2019) pukul 08.00 wib pagi, telah dilaksanakan di Halaman Mapolsek Panai Tengah, Kelurahan Labuhan Bilik Kecamatan Panai Tengah Kabupaten Labuhanbatu Provinsi Sumatera Utara.

Kapolsek Panai Tengah AKP Rudi Hartono Lapian SH saat membacakan amanat Menko Polhukam RI Wiranto, menyampaikan bahwa apel gelar pasukan itu bertujuan guna pesta demokrasi 2019 berjalan aman dan damai.

Apel gelar pasukan ini dalam rangka persiapan pengamanan menghadapi pemilihan umum legislatif (Pileg) dan pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) tahun 2019, dengan tema “Melalui apel gelar pasukan ops mantap brata toba 2018, tingkatkan sinerji TNI-Polri dengan komponen bangsa lainnya guna mewujudkan kondisi Pileg dan Pilpres 2019 yang aman dan kondusif”.

Pelaksanaan apel gelar pasukan itu dipimpin oleh Kapolsek Panai Tengah AKP Rudi Hartono Lapian, SH didampingi Danramil 04/LB Kapten Inf W. Rajaguguk, Perwira Ipda Geson Saragih, Komandan apel Ipda Fajar Sidik, dengan peserta apel 1 Pleton TNI, 1 Pleton Polri, 1 Pleton Korpri, 1 Pleton Gabungan Ormas, 1 Pleton Linmas.

Turut hadir dalam apel tersebut Camat Panai Tengah Adi Syahmir, Camat Panai Hulu Turing Ritonga, Ketua Mui H. Ust Rustam Manan, Ketua FKUB H. Ust Zakaria Hasibuan, Ketua Muhammadyah H. Lukman Hakim, seluruh Kepala Desa Panai Tengah dan Panai Hulu, tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh pemuda, Ketua Bawaslu Panai Tengah dan Panai Hulu, Ketua PPK Panai Tengah dan Panai Hulu, Ketua Sahabat Polisi Rudi Wijaya.

Kapolsek juga mengajak seluruh pengamanan baik TNI-Polri dan Linmas agar memberikan pelayanan yang terbaik terhadap masyarakat yang akan menggunakan hak pilihnya masing masing di tempat pemungutan suara (TPS).

Kegiatan seluruh rangkaian yang telah dilaksanakan secara umum situasi berjalan dalam keadaan aman dan kondusif selesai sekira pukul 09.30 wib. (ton).

print