Monday , April 21 2025
Home / Daerah / K A M P A R / Kakan Kemenag Kampar dan Ketua FKDT Riau Monitoring Ujian Semester di PDTA HR Soebrantas

Kakan Kemenag Kampar dan Ketua FKDT Riau Monitoring Ujian Semester di PDTA HR Soebrantas

Kampar, BerkasRiau.com – Dalam rangka memastikan kelancaran Ujian Semester Pendidikan Diniyah Takmiliyah Awaliyah (PDTA) tahun pelajaran 2018/2019, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kampar Drs H Alfian MAg dan Ketua Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) Prov. Riau Mukhlis SPdI, memonitoring di PDTA HR Soebrantas, Kec. Bangkinang Kota, hari senin (03/12/2018).

Hadir juga dalam Monitoring tersebut Kasi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kantor Kementerian Agama Kab. Kampar Muhammad Ali MSy, Ketua FKDT Kab. Kampar dan romobongan lainnya.

Dalam monitoring tersebut Alfian mengatakan, bahwasanya murid PDTA yang mengikuti ujian semester tahun ini di wilayah Kab. Kampar sebanyak 35.002 orang. Dari 35.002 murid PDTA ini, terdiri dari kelas I sebanyak 8.837 siswa, kelas II sebanyak 9.046 siswa, kelas III sebanyak 8.695 siswa, dan kelas IV sebanyak 8465 siswa.

Kelas I untuk murid laki-laki sebanyak 3.638 orang, murid perempuan sebanyak 3.526 orang. Kelas II untuk murid laki-laki sebanyak 3.671 orang, murid perempuan sebanyak 3.755 orang. Kelas III untuk murid laki-laki sebanyak 3.501 orang, murid perempuan sebanyak 3.667 orang. Kelas IV untuk murid laki-laki sebanyak 3.6348 orang, murid perempuan sebanyak 3.523 orang. Adapun jumlah PDTA kita yang mengikuti ujian semester ini sebanyak 517 PDTA.

Alhamdulillah, dari hasil monitoring yang kita di hari pertama pelaksanaan ujian semester ini, berjalan dengan lancar, aman dan kondusif. Mudah-mudahan pada hari-hari berikutnya juga bisa berjalan seperti apa yang kita harakan bersama, harap Alfian.

Sementara itu Ketua Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) Prov. Riau Mukhlis SPdI dalam acara yang sama juga memaparkan, bahwasanya pelaksanaan ujian semester PDTA tahun ini di Kab. Kampar khususnya, berjalan dengan tertib dan lancar. Seluruh murid PDTA begitu serius mengikuti ujian ini, dan gurunyapun juga disiplin dalam mengawasinya.

Untuk itu, kita memberikan apresiasi kepada PDTA-PDTA di Kab. Kampar, mudah-mudahan PDTA ini semakin maju, semakin sukses dan semakin dicintai oleh masyarakat. Sehingga PDTA ini betul-betul dibutuhkan kehadirannya ditengah-tengah masyarakat. Apalagi di Kab. Kampar ini sudah ada Peraturan Daerah (Perda) yang mengaturnya. Tentunya ini semakin memudahkan kita dalam mengembangakan dan meningkatkan kualitas PDTA kita di masa yang akan datang, pungkas Mukhlis. (hms/rano).

print