Sunday , February 9 2025
Home / Daerah / K A M P A R / Antisipasi Karhutla, Koramil 16/Tapung Laksanakan Lahan Kerja Nyata

Antisipasi Karhutla, Koramil 16/Tapung Laksanakan Lahan Kerja Nyata

KAMPAR, BerkasRiau.com – Dalam rangka optimalisasi pencegahan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) wilayah binaan, Tim Satuan Tugas Koramil 16/Tapung Kodim 0313/KPR laksanakan lahan kerja nyata.

Hal itu juga menindaklanjuti arahan Dandim 0313/KPR Letkol Inf. Aidil Amin SIP, M.Pol, kata Danramil 16/Tapung, Kapten Inf. Taufik Sihombing, Kamis (29/8/2019).

“Kita selalu melakukan koordinasi dengan instansi terkait sinergisitas upaya pencegahan kebakaran hutan dan lahan,” tutur Taufik.

Upaya pencegahan kebakaran hutan dan lahan terus dilakukan melalui kerjasama TNI, POLRI, Manggala Agni, MPA dan masyarakat, terutama daerah rawan seperti Desa Karya Indah Kecamatan Tapung dan Drsa Kota Garo Kecamatan Tapung Hilir, tambahnya.

Sementara, Pelda Ketut pemimpin Tim 2 Subsatgas-6 menyampaikan, upaya pencegahan Karhutla yang telah dilaksanakan yaitu berupa peningkatan sosialisasi, patroli dan pemadaman dini.

Untuk mengoptimalkan upaya pencegahan dan kewaspadaan terhadap Karhutla juga dilakukan berbagai terobosan seperti pemanfaatan lahan tidur dengan cara tidak membakar lahan. Menjadikan lahan gambut untuk kolam ternak ikan dan kebun sayur, katanya. (Syailan Yusuf).

print