KAMPAR, BerkasRiau.com – Desa Balung Kecamatan XIII Koto Kampar menjadi Desa pilihan sasaran program fisik TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-105 Kodim 0313/KPR. Ini Alasan Dandim 0313/KPR Letkol Inf. Aidil Amin Sip Mipol.
Dalam paparannya dihadapan Dansatgas Tim Pengawas dan Evaluasi
(Wasev) Mabes TNI AD, Brigjen TNI dan Direktur Bela Negara Menhan RI, Brigjen TNI Tandyo dan anggota Tim Wasev, Dansatgas TMMD ke-105 yang juga Dandim 0313/KPR menyampaikan, bahwa Desa Balung merupakan daerah terbelakang di Kampar. Untuk itu, perlu akses infrastruktur jalan dan jembatan yang menghubungkan dengan Desa Siasam Kecamatan XIII Koto Kampar, papar Aidil.
Pembangunan infrastruktur jalan sangat dibutuhkan untuk mengangkut hasil bumi masyarakat. “Jalan tersebut merupakan akses satu-satunya masyarakat”, ujarnya.
Ditambahkan Aidil, sejak ditetapkan menjadi sasaran program fisik TMMD ke-105, animo serta partisipasi masyarakat sangat tinggi. Dimana sebelumnya jarak tempuh masyarakat membutuhkan waktu selama 4 jam untuk sampai ke pusat kota melalui Provinsi Sumatera Barat.
Pengerasan jalan yang menghubungkan Desa Balung dengan Desa Siasam sepanjang 8,5 kilometer diharapkan menjadi program prioritas pemerintah sejalan dengan Visi dan Misi dalam pembangunan daerah, ucap Aidil.
Adapun manfaat TMMD di Desa Balung yakni, dengan adanya infrastruktur jalan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan menjadi jalur akses satu-satunya masyarakat Desa Balung.
Akan menjadi program prioritas pembamgunan oleh pemerintah daerah karena akses melalui Propinsi Sumatera Barat. Akses jalan akan memudahkan pemerintah daerah dalam membuka akses lain, urainya.
Kemudian, terwujudnya pemerataan pembangunan disamping dengan adanya pembangunan infrastruktur jalan dapat menyatuhkan masyarakat, jelas Aidil. (Syailan Yusuf).