Sunday , February 9 2025
Home / Daerah / ROKAN HILIR / Kapolres Rohil Pimpin Sertijab Tiga Perwira

Kapolres Rohil Pimpin Sertijab Tiga Perwira

ROHIL, BerkasRiau.com – Kepolisian Resort (Polres) Kabupaten Rokan Hilir menggelar serah terima jabatan (Sertijab) terhadap tiga perwira di wikayah hukum Polres Rohil, Jumat (26/4/2019) pukul 08.00 wib dihalaman Mapolres setempat.

Tiga perwira itu adalah Kompol Lontung Simatupang dari Kapolsek Tanah Putih menjadi Kabagren Polres Kabupaten Siak. Yohanes Bambang Dewanto SH dari Kasat Reskrim Polres Kabupaten Meranti menjadi Kapolsek Tanah Putih.

Kasatlantas Polres Rohil AKP Jusli SH Kasat Lantas Polres Rohil menjadi Kanit 1 Subditgakkum Ditlantas Polda Riau digantikan AKP David Ricardo SIK dari Wakasatlantas Polresta Pekanbaru. Dan Iptu Amru Abdullah SIK dari Pama Polres Rohil menjadi Kapolsek Kecamatan Pujud.

Kapolres Rohil AKBP Sigit Adiwuryanto SIK MH dalam sambutannya mengatakan, promosi jabatan merupakan hal yang biasa ditubuh Polri. Hal itu bertujuan untuk memberikan refreshing terhadap personil yang melangsungkan serah terima jabatan agar kedepan Polri lebih bertanggung jawab dan kompetitif dalam memberikan pelayanan.

“Kepada pejabat yang akan meninggalkan Polres Rohil, kami mengucapkan terimakasih atas pelaksanaan tugasnya selama menjabat dan mengabdi di Polres Rohil,” sambungya.

Kapolres berharap, jabatan baru tiga perwira itu dapat memacu untuk berprestasi dalam melaksanakan tugasnya.

“Mari kita bekerja sama dalam melayani masyarakat,” tandasnya. (ton).

print