BANGKINANG, BerkasRiau.com – Hujan yang terjadi dari tengah malam hingga pagi hari di Bangkinang, menyebabkan terjadinya banjir di Permukiman masyarakat Kota Bangkinang.
Banjir tersebut menyebabkan terjadinya kelumpuhan aktivitas sementara dikarenakan sejumlah bangunan vital tergenang air setinggi pinggang orang dewasa, baik sekolah, Kantor maupun perumahan masyarakat.
Mendengar kabar Bangkinang dilanda banjir. Untuk itu, AMPG (Angkatan Muda Partai Golkar) Kabupaten Kampar segera mengambil langkah cepat untuk membantu masyarakat Bangkinang sekitarnya yang terdampak bencana.
Kepada awak media,Ketua AMPG Kampar, Amir Luthfi melalui Sekretaris AMPG Kampar menyatakan bahwa AMPG Kampar telah membentuk sebuah badan yang dinamakan badan Siaga Karya AMPG Kabupaten Kampar dalam menangani setiap permasalahan banjir.
“Sebelumnya, kita mendapatkan laporan dari anggota di lokasi. Berhubung ini sangat terasa urgent, maka kita segera mengambil langkah cepat. Namun kita tinjau dahulu apa saja yang telah terjadi akibat banjir di Bangkinang ini,” kata Marwan, yang juga caleg Partai Golkar Dapil 4 nomor urut 3 itu, di Bangkinang, Rabu (28/11/2018).
Tim Siaga Karya AMPG ini bertujuan untuk membantu masyarakat dalam menangani permasalahan bencana, baik itu banjir, longsor maupun bencana lainnya.
“Jadi di setiap Desa itu, kita sudah membentuk tim. Setiap Desa ada sejumlah relawan kita yang selalu siap siaga membantu masyarakat dalam menangani setiap adanya bencana,” ucap Marwan.
Marwan menjelaskan, bahwa Pembentukan tim Siaga Karya AMPG Kampar tersebut, telah dibentuk saat Jambore di Candi Muara Takus yang diadakan oleh partai Golkar pada tahun 2017 yang lalu.
“Saat ini, setiap kecamatan sudah ada anggota yang stand by untuk bergerak cepat menangani bencana. Banjir di Bangkinang ini, tahap awal kita akan tinjau dahulu sejauh mana tingginya debit air dan dampaknya kepada masyarakat, baik secara moril maupun materil,” jelas Marwan.
Lebih lanjut, Marwan yang juga Ketua Tim Siaga Karya AMPG Kampar mengatakan akan selalu meninjau secara berkala bencana banjir yang terjadi di Bangkinang saat ini.
“Jika musibah ini memakan waktu lama, maka kita akan menurunkan tim lebih besar untuk terjun membantu masyarakat dalam upaya penyelamatan masyarakat dan membantu semua kebutuhannya. Minimal kita hadir. Selaku AMPG, kader muda partai Golkar kita membantu masyarakat melalui Siaga Karya AMPG Kampar,” ungkap Marwan.
Marwan yang didampingi Koordinator Tim Rescue AMPG Kabupaten Kampar, Firdaus SHi, juga menghimbau agar masyarakat dan Pemkab Kampar untuk bersama-sama mengatasi penanganan banjir ini. Baik kebersihan lingkungan masyarakat sekitar, harus ada peran yang aktif dari Pemkab maupun masyarakat.
“Memang suatu musibah itu tidak lepas dari kecerobohan kita. Kalau kita bicara banjir, tentunya tidak luput dari keteledoran kita. Baik sampah yang menumpuk sehingga terjadi penyumbatan disaluran air, maka kita harus bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan,” tutur Marwan.
Marwan juga mengajak masyarakat untuk kembali memperhatikan lingkungan sekitarnya, agar tidak lagi terjadi bencana yang sama seperti ini.
Disamping itu, Marwan juga menghimbau Pemerintah agar segera memberikan solusi yang tepat dalam mengatasi penanganan banjir yang terjadi di Bangkinang.
“Pemkab Kampar harus segera mengkaji dan mencari solusi, baik jangka pendek maupun jangka panjang. Agar nantinya masyarakat bisa lepas dari permasalahan banjir ini, minimal bisa mengurangi beban dalam bencana ini,” tutupnya.(ozi/rano).