Kampar, BerkasRiau.com – BNK Kampar melaksanakan kegiatan Car Free Day dalam rangka mensosialisasikan hidup sehat dan menjauhkan diri dan keluarga dari bahaya laten penyalah gunaan Narkoba kepada masyarakat, Minggu (14/10/18).
Kegiatan dilakukan diluar stadion Tuanku Tambusai diseputar jalan A.Yani Bangkinang Kota, dihadiri oleh Wabup Catur Sugeng Susanto, Sekda Yusri, Kapolres Kampar Akbp Andri Ananta Yudhistira, Fokopimda, serta beberapa OPD dilingkup pemkab kampar.
Beberapa kegiatan diselenggarakan kali diantaranya senam sehat bersama serta perlombaan melukis buat anak paud, acara kali ini diikuti berbagai lapisan masyarakat dan terbilang sukses, demikian disampai kan Ketua BNK Kampar, Catur Sugeng Susanto.
Sementara itu, Fahmi Menejer Alfa Scorpii Airtiris salah satu sponsor acara BNK Kampar dihadapan awak media mengatakan, pihak kami sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan BNK Kampar, karena ini merupakan ajakan promosi sosialisasi kepada masyarakat yang hidup di era Milenia akan pentingnya budaya hidup sehat serta menjauhi diri dan keluarga dari bahaya Penyalah Gunaan Narkoba.
Ditambahkannya kegiatan positif ini hendaknya dilakukan kesekolah umum dan pondok pesantren secara terus menerus dan berkesinambungan dengan harapan setidaknya menekan penyalah gunaan Narkoba di kabupaten kampar, dan Alpa Scorpii Airtiris siap menjadi salah satu sponsornya, tegas Fahmi. (rano).