Monday , April 21 2025
Home / Daerah / K A M P A R / DPMD Kampar Gelar Pelatihan Tim Pelaksana Inovasi Desa se-Kampar

DPMD Kampar Gelar Pelatihan Tim Pelaksana Inovasi Desa se-Kampar

KAMPAR, BerkasRiau.com – Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Kampar menggelar pelatihan peningkatan kapasitas Tim Pelaksana Inovasi Desa (TPID) di Hotel Bangkinang Baru.

Kegiatan pelatihan peningkatan kapasitas TPID dilaksanakan selama 5 hari yang mulai pada tanggal 25 hingga 29 September 2018, kata ketua pelaksana acara, H Dasril kepada awak media, Rabu (26/9/2018).

Dikatakan, kegiatan ini diikuti oleh 84 orang peserta dari 21 Kecamatan. “Masing-masing Kecamatan mengutus 4 orang tim TPID,” ujarnya.

Adapun sebagai narasumber yakni, Kepada Bappeda Kampar, Kadis Pemberdayaan Masyarakat Desa, Dinas Kesehatan, Dinas Kominfo dan tenaga ahli di lingkungan Kabupaten Kampar, jelas kepala bidang pemberdayaan masyarakat dan pembangunan desa DPMD, jelasnya.

Sementara Kepala DPMD Kampar, Febrinaldi Tri Darmawan mengatakan, kegiatan pelatihan bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan TPID Kecamatan dalam hal melaksanakan program inovasi desa.

“Mudah-mudahan dengan digelarnya pelatihan ini, sumber daya manusia (SDM) TPID dan keterampilannya semakin meningkat, sehingga bisa meningkatkan dan mengembangkan ekonomi di pedesaan,” ujarnya. (Syailan Yusuf).

print