ROHIL, BerkasRiau.com – Dalam rangka HUT Polantas Ke-63, Polres Rokan Hilir cerara resmi membuka Motor Cross dan Grasstrak Trophy. Pembukaan kejuaraan balap motor ini berlangsung dilaksanakan, Sabtu 25 Agustus 2018, di sirkuit Endra Darmalaksana Polres Rokan Hilir.
“Tujuan kegiatan event balapan motor cross memberikan edukasi dan fasilitas menyalurkan bakat kepada Masyarakat, terkususnya para kaula muda yang masih memiliki energi yang berlebih sehingga para remaja tidak melakukan aksi kebutan dan balap liar di jalanan umun,” kata Kapolres Rohil AKBP Sigit Adiwuryanto SIK MH, melalui Kabag Ops Polres Kompol Antoni L Gaol, SH MH. Sabtu (25/8/18).
Kompol Antoni, menjelaskan kejuaraan balap motor tersebut diikuti seluruh krosser se-Sumatra dari kelas Junior sampai Senior sekitar 60 orang kroser. Adapun kelas CC motor cross diperlombakan diantaranya, bebek standar pemula bebek 4 Tak 110 CC junior, bebek 4 Tak 130 CC junior, bebek 4 Tak 110 CC senior dan bebeb 4 Tak 130 CC senior.
Sedangkan sport dan trail campuran open, campuran pemula Riau, campuran junior open bebek standart Rokan Hilir, campuran lokal Rokan Hilir special engine 250 CC, engine 65 CC mini motor cross x 100 Viar khusus TNI/Polri Executive.
“Kejuaraan ini memperebutkan hadiah total hingga 100 juta, yakni juara umum senior 1 (satu) unit sepeda motor jepang, juara umum junior 1 (satu) unit sepeda motor jepang, juara umum pemula riau 1 (satu) kulkas dan juara umum pemula rohil 1 (satu) unit kulkas,” terangnya. (ton).