Wednesday , November 27 2024
Home / Daerah / ROKAN HILIR / Delapan Wanita Terjaring Operasi Pekat di Hotel Kent Bagansiapiapi

Delapan Wanita Terjaring Operasi Pekat di Hotel Kent Bagansiapiapi

ROHIL, BerkasRiau.com – Jajaran Polsek Bangko, menggelar razia sekaligus penyakit masyarakat (Pekat). Dalam operasi yang digelar Minggu, (21/10/17) malam ini, Polisi berhasil menjaring delapan perempuan cantik di dalam Hotel Kent Kota Bagansiapiapi.

Dari razia yang digelar polisi dapatkan delapan orang wanita di dalam Hotel Kent tepatnya di Jalan Bawal, Kelurahan Bagan Barat, Kecamatan Bangko, Rohil. Kedelapan wanita yang terjaring langsung di bawa ke Mapolsek Bangko.

Kapolsek Bangko, Kompol Agung Triadi SIK, mengatakan giat operasi razia sasaran Penyakit Masyarakat (Pekat) serta Minuman Keras. Tujuanya merupakan salah satu upaya memberantas pekat yang kian meresahkan masyarakat khususnya di kota Bagansiapiapi.

“Alhamdulillah malam ini kita melakukan giat operasi cipta kondusif di seputaran Kota Bagansiapiapi, pertama target kita di hotel behasil mengamankan delapan orang wanita langsung kita amankan, setelah dilakukan tes urine dua orang dipastikan positif menggunakan amfetamin dan metafetamin,” kata Kapolsek.

Dijelaskannya untuk ke delapan wanita tersebut akan di berikan pembinaan, karena pihaknya tidak mendapatkan barang bukti dan dilakukan koordinasi dengan dinas sosial.

Sementara dalam razia miras yang dilaksanakan di dua tempat, tim berhasil menyita ratusan botol miras yang terdiri dari berbagai jenis, seperti minuman tuak dalam botol agua dan Bir bintang.

“Selanjutnya operasi giat cipta kondusif tersebut akan rutin di gelar hingga penyakit masyarakat bersih di kota Bagansiapiapi,” tandasnya. (ton).

print