Thursday , February 13 2025
Home / Daerah / ROKAN HILIR / Dewi Asal Kecamatan Bangko Raih Juara 1 Festival Dangdut

Dewi Asal Kecamatan Bangko Raih Juara 1 Festival Dangdut

ROHIL, Berkasriau.com – Dewi peserta dari Kecamatan Bangko meraih juara 1 mengalahkan tujuh peserta finalis festival lagu dangdut yang digelar dihalan Kantor Badan Pengelolahan Aset Daerah (BPKAD) Rohil pada selasa (3/10/17) malam.

Dari tujuh finalis dewan juri
memutuskan tiga peserta yang masuk babak tiga besar. Dewi mengalahkan Hapis, juara 2 peserta dari Pasir Limau Kapas, Wiwik juara lll peserta dari Kecamatan Sinaboi.

Acara fesival lagu dangdut pada sebelumnya diikuti sebanyak 129 peserta yang disenggarakan oleh Dewan Kesenian Daerah (DKD) Rohil senin, (25/9/17) dalam rangka menyambut Hari Jadi Kabupaten Rokan Hilir yang ke-18.

Ketua Dewan Kesenian Daerah (DKD) Rohil Hj Suryati, ketujuh peserta dimulai dari babak penyisihan, babak semi final masuk ke babak final dan grand final. Kemudian di babak grand final peserta terpilih tujuh, satu peserta juara favorit dan enam terpilih tiga peserta masuk ke tiga besar hingga pemenang juara pertama.

“Malam ini sudah dapat hasilnya apapun keputusan dewan juri saya sudah katakan dari pertama apapun keputusan dewan juri itu tidak bisa kita ganggu gugat, kita sudah minta dewan juri untuk bijaksana dan profesional,” terang suryati.

Suryati menambahkan bagaimanapun yang namanya kompetisi pasti ada kalah dan menang, ia berharap seluruh masyarakat Rokan Hilir terutama bagi orang tua yang punya anaknya ikut dalam kontestan ini bisa menerima hasil keputusan supaya mereka bisa di kembangkan lagi dalam dunia seni budaya. (ton).

print