TAPUNGHULU, BerkasRiau.com _ Sebanyak empat Item Proyek Pembangunan di Desa Bukit Kemuning sedang berlangsung, namun Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Bukit Kemuning Sarimin, tidak mengetahui detail sumber dan besaran anggaran proyek tersebut .
Hal ini disampaikan ketua Sarimin Kepada Wartawan Senin (17/7/2017). Sarimin memaparkan, Kepala Desa Bukit Kemuning Suparna selama menjabat tidak pernah transparan kepada masyarakat Desa (BPD).
Dengan demikian, pihak BPD bersama masyarakat tidak pernah mengetahui sumber, besaran rupiah serta penggunaan anggaran.
Lanjut nya, Desa Bukit Kemuning saat ini sedang dalam pembangunan sebanyak empat proyek antaralain : 1. Pembangunan gedung posyandu Desa, 2. Drainase, 3. Lapangan bola volly, 4. Pendirian tiang Bendera.
Namun menurut Sarimin, pihak BPD tidak mengetahui sumber dan besaran anggaran untuk pelaksanaan Proyek , ia juga menyebutkan tidak adanya petunjuk plank pengumuman proyek sehingga tidak diketahui jangka waktu penyelesaian proyek beserta anggaran nya.
” Saya tidak tau darimana sumber anggaran dan berapa besar Rupiah anggaran Proyek, Kepala Desa Suparna tidak memberitahukan nya kepada BPD, Kaur pembangunan Desa juga saya tanya tidak mengetahui tentang anggaran proyek, Plank proyek juga tidak ada.” Papar Sarimin.
(Anar Nainggolan)