BANGKINANG, BerkasRiau.com – Pelantikan Pengurus KNPI kubu Abu Nazar versi Noer Fajriansyah di Aula Bupati Kampar, Kamis, 25 Maret 2021 molor berjam-jam.
Molornya pelantikan disebabkan oleh kericuhan yang sempat terjadi setelah Ketua KNPI kubu Haris Pratama, Febio Anggriawan Burhanuddin bersama kawan-kawan datang di lokasi acara.
Situasi sempat memanas, pihak Abu Nazar tetap ngotot pelantikan dilanjutkan. Sementara pihak Anggi ingin pelantikan ini tidak dilanjutkan.
Ketua MPC Pemuda Pancasila (PP), Evan Evandro yang hadir memediasi kedua belah pihak yang bertikai. Pihak kepolisian pun ikut menengahi keduanya.
Perjanjian kesepakatan sempat ditulis dan akan ditandatangani oleh pihak Abu Nazar maupun pihak Anggi.
Namun kemudian perjanjian perdamaian tidak jadi ditandatangani oleh keduanya. Lantaran ada satu poin yang tidak disepakati oleh keduanya.
Kata Abu, dirinya tidak sepakat poin yang diminta pihak Anggi agar pelantikan ini tidak dilanjutkan. (moreno)