BANDUNG, BerkasRiau.com -Setelah resmi dilantik oleh Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Arif Budiman, KPU Kabupaten Kampar langsung dipimpin oleh Komisioner KPU Ahmad Dahlan, SE, M, Sy.
Kesepakatan itu tercapai pada rapat pleno Anggota KPU kampar periode 2019-2024 yang baru saja dilantik di hotel continental jalan dago pakar Bandung, Selasa malam (5/3/2019).
Dalam acara pelantikan Anggota KPU Kabupaten/kota se-Provinsi Riau periode 2019-2024 itu dimulai pukul 19.00 Wib tersebut dihadiri oleh Ketua KPU Arif Budiman, anggota KPU RI Virian, Evi Novida Ginting, Hasyim Asy’ari, serta Sekjen KPU RI Arif Rahman Hakim.
Tampak hadir Ketua KPU Provinsi Riau Ilham Yasir anggota KPU Nugroho Noto Susanto serta Sekretariat KPU Riau dan staf.
Dalam sambutannya, Ketua KPU RI Arif Budiman meminta kepada anggota KPU yang baru saja dilantik untuk bekerja secara kolektif dan kolegia serta siap bekerja penuh waktu.
Usai proses pelantikan, selain penentuan Ketua KPU kampar langsung menentukan divisi setiap anggota KPU sesuai dengan bidang masing-masing.
Selain Ketua KPU kampar Ahmad Dahlan juga mebidangi divisi Keuangan dan logistik, Kemudian Drs. Sardalis divisi hukum, Muhibuddin Akhmad divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat, Maria Aribeni. S.si.msi Divisi Proda sedangkan Andi Putra Divisi Teknis dan Penyelenggara.
Dalam sambutannya sebagai Ketua KPU Kampar periode 2019-2024 Ahmad Dahlan mengajak semua komisioner untuk bekerja secara team work sehingga semua persoalan dapat teratasi, sehingga penyelenggaraan pemilu 2019 di kampar dapat terlaksana dengan sukses,” harap Dahlan. (wowon)