Monday , April 21 2025
Home / Daerah / K A M P A R / KM Banawa 58 Terbalik di PLTA Koto panjang, 1 Orang Meninggal

KM Banawa 58 Terbalik di PLTA Koto panjang, 1 Orang Meninggal

Kampar, BerkasRiau.com – Kapal Motor (KM) Banawa 58 terbalik di waduk PLTA Koto Panjang, Sabtu (19/12/2020) sekira pukul 16.30 WIB, satu orang penumpang dikhabarkan meninggal dunia.

Imus, angota pariwisata Tepian Mahligai Seribu Bunga menyampaikan, bahwa, akibat terbaliknya KM Banawa 58, satu orang penumpang kapal atas nama Salman (28 tahun) warga Kota Pekanbaru meninggal dunia.

Dikatakan, kejadian terbaliknya kapal pariwisata bantuan dari Kementerian Perhubungan itu berawal saat kapal mengangkut sekira 50 orang wisatawan dari pulau Puti Island berangkat menuju obyek wisata Talau.

“Ditengah perjalanan kapal tiba-tiba oleng yang kemudian terbalik,” Panitia Muscablub Batasi Anggota Hadir di Muscablub MPC PP Kampar.

Seluruh penumpang berusaha menyelamatkan diri waktu itu dan satu orang korban dinyatakan hilang, ungkapnya.

Berdasarkan informasi sementara, sekira 50 orang wisatawan tersebut berasal dari Kota Pekanbaru.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kampar Zulia Dharma membenarkan kejadian tersebut. “Benar, KM Banawa 58 miring dan terbalik di Danau PLTA Koto Panjang,” ujarnya.

Khabarnya ada satu orang meninggal atas insiden tersebut, sebut Zulia Dharma saat dihubungi, Sabtu (19/12/2020) malam.

Namun ia belum mendapat keterangan pasti atas insiden terbaliknya KM Baruna 58. (Syailan Yusuf)

print