Thursday , December 5 2024
Home / Daerah / ROKAN HILIR / Bangun Kemitraan dengan Insan Pers, Polres Rohil Coffe Morning dengan Wartawan

Bangun Kemitraan dengan Insan Pers, Polres Rohil Coffe Morning dengan Wartawan

UJUNG TANJUNG, BerkasRiau.com – Kepala Kepolisian Resor Rokan Hilir AKBP Sigit Adiwuryanto Sik coffee morning bersama wartawan Rokan Hilir, pada hari Selasa (17/10/2017) sekira pukul 08.00 WIB di Mapolres Rohil.

Dalam sambutannya AKBP Sigit Adiwuryanto Sik mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak media atas kehadirannya dalam kegiatan acara coffee morning.

Menurut Kapolres, kegiatan ini dilakukan guna membangun hubungan silaturahmi, dan sinergitas kerja sama antara pihak kepolisian dan wartawan yang bertugas di wilayah hukum Polres Rokan Hilir.

“Polisi dan media itu ibarat dua sisi mata uang yang saling membutuhkan,” kata Kapolres.

Sementara itu dari pihak media diwakili oleh wartawan senior Usman Sirait yang aktif menulis di media cetak Harian Detil ini menyampaikan terima kasih dengan kegiatan coffee morning, dan diharapkan kegiatan ini dapat mempererat hubungan silaturahmi antara pihak media dengan pihak kepolisian sebagai mitra dan sumber informasi.

Selain itu, Usman Sirait yang akrab di sapa Ayah oleh kalangan wartawan dan polisi lingkungan Mapolres Rokan Hilir ini meminta kepada Kapolres AKBP Sigit Adiwuryanto Sik agar mengaktifkan kembali Media Centre yang berada di Mapolres. “Itu harapan kami kepada bapak Kapolres,” ujar Usman. (ton).

print